Kelas Online Dari Tim Android Akan Dibuka

Pihak developer menjadi arti penting bagi Android. Oleh karena itulah Android Team memutuskan untuk membuka sebuah program bernama 'Android Training'.

Agaknya, ini menjadi strategi untuk menarik lebih banyak developer ke platform Android. Program ini pun sepertinya didedikasikan untuk membantu para 'calon' developer yang ingin membuat aplikasi di atas platform besutan Google tersebut.

Berbagai topik dihadirkan dalam kelas-kelas online Android Training seperti navigasi aplikasi yang efektif, mengatur audio playback hingga pembelajaran mengenai bagaimana mengoptimalkan daya tahan baterai.

Karena masih baru, program ini hadir di situs Android Developers dalam versi beta. Mengacu pada tim Android sendiri, kelas-kelas yang telah ada akan diperbanyak dan akan tersedia dalam beberapa bulan ke depan.

Sejauh ini telah ada 11 divisi yang semuanya bisa didapatkan secara gratis, demikian yang dikutip? dari Engadget.

Seperti diwartakan sebelumnya, sistem operasi Android memang berjaya di dunia. Menurut catatan biro riset Gartner, pangsa pasar Android di seluruh dunia telah menembus angka 52,5% yang diikuti dengan Symbian, lalu Apple iOS.

0 comments:

Post a Comment